Menjadi Konten Kreator yang Produktif dengan Zenfone 10



Kehidupan anak zaman dulu dan sekarang jelas sudah berbeda, termasuk dalam urusan cita-cita dan impian pekerjaan. Dulu sewaktu kecil, saya sering kali ditanya apa cita-citanya jika kelak sudah besar? Saat itu, saya ataupun mayoritas teman-teman lainnya akan mengatakan ingin menjadi Polisi, Dokter, Presiden, Guru, Pilot, dan pekerjaan lain yang memang sudah familiar di masyarakat.

Namun seiring waktu, dunia pun telah berbeda, begitupun dengan cita-cita anak-anak zaman sekarang, tidak sedikit kini anak-anak bercita-cita untuk terjun ke dunia konten kreator, seperti menjadi youtuber, instagrammer, blogger, tiktoker, maupun podcaster yang sukses dan terkenal.

Bahkan saya pribadi pun kini telah menjadikan konten kreator sebagai pekerjaan utama saya saat ini. Dimana dulunya menjadi konten kreator hanya sebatas hobi yang saya tekuni di waktu luang saja, namun sekarang saya begitu yakin untuk menjalaninya, karena pekerjaan ini pun sangat menjanjikan jika ditekuni dengan sungguh-sungguh.

Dan saya menyadari, bahwa untuk menjadi konten kreator kini semakin mudah, selain dukungan internet yang semakin kencang dan adanya beragam media sosial sebagai wadah untuk berkreasi, kini perangkat untuk membuat konten pun bisa hanya menggunakan handphone saja.


Sukses Menjadi Konten Kreator Dengan Bermodalkan Handphone

Dulu, membuat konten berkualitas membutuhkan peralatan mahal dan ruang kerja yang rumit, tetapi sekarang semua bisa dilakukan dengan semakin mudah, bahkan hanya dengan menggunakan sebuah handphone saja maka kita bisa berkarya sesuai dengan bakat dan imajinasi yang kita inginkan.

Pada era digital sekarang ini, tidak bisa dipungkiri bahwa handphone telah menjadi salah satu alat yang penting bagi para konten kreator, karena keberadaan sebuah handphone bukan hanya untuk komunikasi biasa saja, tetapi juga menjadi perangkat yang memungkinkan kita untuk menciptakan dan menghasilkan konten berkualitas.

Keberadaan handphone bagi konten kreator benar-benar sangat membantu, bahkan telah menjadi alat utama untuk berkarya. Berkat handphone, kita tidak lagi perlu repot untuk membawa kamera profesional yang berat, cukup dengan handphone kini kita bisa mengambil konten dengan mudah, bahkan untuk merekam momen secara spontan, apa pun dan di mana pun dengan sangat cepat.

Membuat konten kini semakin mudah bisa hanya dengan handphone saja 

Dan pastinya, keberadaan handphone tidak hanya terbatas pada kemampuannya sebagai alat fotografi atau perekam video saja, tetapi juga memiliki kemampuan untuk mengedit dan memproses konten dengan cepat dan mudah dengan dukungan berbagai aplikasi yang ada di dalam handphone tersebut.

Ya, dengan berbagai aplikasi kreatif yang tersedia di handphone kita, seperti aplikasi pengeditan video, aplikasi desain grafis, dan aplikasi rekaman suara, maka kita dapat menciptakan konten yang beragam, seperti menulis caption untuk sosmed, artikel blog, vlog, podcast, desain grafis, hingga konten visual yang menarik hanya dalam genggaman.

Selain itu, menggunakan handphone juga memberikan fleksibilitas kepada kita sebagai konten kreator. Sebab dengan adanya akses internet yang terpadu di dalamnya, maka kita bisa mengupdate dan mengelola kontennya kapan saja dan di mana saja.

Kini bisa saya bilang, bahwa handphone telah menjadi alat yang penting bagi para konten kreator, karena handphone mampu melakukan rangkaian pembuatan konten dengan cepat dan mudah hanya dalam genggaman saja. Sungguh kehadiran handphone benar-benar memudahkan segalanya menjadi begitu praktis!

Ya, handphone memiliki kemampuan dalam memotret, merekam, mengedit, dan membagikan konten dengan cepat dan mudah. Bahkan handphone juga memberikan fleksibilitas dan kreativitas bagi kita para kreator secara efisien dalam merealisasikan ide kreatif untuk menghadirkan konten yang menarik.

Dan untuk mendukung kebutuhan kita konten kreator agar semakin produktif dan juga semakin maksimal dalam membuat beragam konten yang kita inginkan, maka kini ASUS Indonesia telah resmi meluncurkan sebuah smartphone terbaru, yaitu ASUS Zenfone 10.


Semakin Produktif Menjadi Konten Kreator Dengan ASUS Zenfone 10

Sebagai konten kreator, kita harus bijak dalam memilih handphone yang tepat, karena sejatinya handphone punya peranan penting untuk mendukung produktivitas kita dalam membuat konten menjadi semakin lancar dengan kualitas konten yang bagus.

Untuk itu, bagi kita yang saat ini sedang mencari handphone untuk membuat konten, maka Zenfone 10 bisa menjadi pilihan yang tepat, karena handphone keluaran dari ASUS Indonesia ini hadir dengan berbagai keunggulan yang dapat mendukung kita dalam membuat konten semakin mudah.

Nah, adapun beberapa keunggulan dari ASUS Zenfone 10 yang sangat menarik menurut saya adalah sebagai berikut:

1. Memiliki Compact Design Dengan Warna Yang Cantik & Stylish
Memiliki handphone yang ukurannya pas dalam genggaman itu sangat menyenangkan, karena ketika digunakan tidak kebesaran ataupun tidak kekecilan, sehingga sangat aman saat digunakan, mudah dibawa ataupun di simpan di dalam saku dan juga tas.

Zenfone 10 hadir dengan desain yang ringkas 

Hal itu juga yang ada dalam Zenfone 10 ini, karena handphone ini memiliki compact design dengan ukuran hanya 5,9" dan berat 172g serta lebar hanya 68.1mm yang menggabungkan teknologi mutakhir dengan desain yang ramping dan modern, sehingga one-handed size dan membuatnya benar-benar memiliki bodi yang ringan namun juga kuat dengan ukuran yang sangat pas dalam satu genggaman, sangat praktis untuk digunakan terutama saat membuat berbagai konten.

Dan pastinya, Zenfone 10 ini menggunakan eco-friendly material yang berbahan polikarbonat berbasis bio pada bagian tutup belakangnya, sehingga lebih ramah lingkungan karena mengurangi penggunaan bahan petrokimia dan membantu dalam meminimalkan jejak karbon. Bahkan, kemasannya juga lebih mudah didaur ulang, menggunakan kertas daur ulang dan tinta berbasis kedelai.

Menariknya lagi, handphone ini memiliki beragam pilihan warna yang cantik, terinspirasi dari warna-warna kosmos yang selaras, sehingga tampilannya sangat elegan dan berkelas. Zenfone 10 ini terdiri dari lima warna yang menyegarkan seperti: Aurora Green, Eclipse Red, Comet White, Starry Blue dan Midnight Black yang bisa kita pilih sesuai dengan warna kesukaan kita masing-masing.

Zenfone 10 tersedia dalam 5 pilihan warna yang menarik

Semua warna yang dimiliki oleh Zenfone 10 ini benar-benar sangat memikat, memiliki tampilan yang sangat mewah dan juga menarik, sehingga saya pribadi pun sangat bingung jika disuruh pilih satu warna mana untuk dijadikan yang paling favorit, karena semuanya saya suka warnanya. 😊


2. Memiliki Kamera Yang Canggih
Salah satu item yang kerap menjadi perhatian saya ketika memilih sebuah handphone adalah kameranya. Sebab, sebagai konten kreator yang banyak membuat foto dan video, kamera memiliki peran yang sangat penting untuk mendapatkan konten yang memukau.

Dan saya pun jatuh hati dengan kamera yang dimiliki oleh ASUS Zenfone 10 ini, karena handphone ini benar-benar dirancang begitu istimewa, mode kamera Zenfone 10 telah ditingkatkan dari versi sebelumnya, sehingga dapat bekerja dengan sempurna untuk mengabadikan berbagai momen dalam keseharian kita berkat dukungan berbagai fitur canggih yang ada di dalamnya.

Untuk Zenfone 10 ini memiliki resolusi kamera yang besar yaitu kamera belakang beresolusi 50MP IMX766 dan kamera depannya beresolusi 32MP RGBW sehingga akan membuat konten foto atau video yang kita ambil akan menghasilkan kualitas yang sangat bagus.

Zenfone 10 hadir dengan kamera yang canggih

Terlebih handphone ini memiliki fitur 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilizer 2.0 pada kamera belakang 50 MP yang berguna untuk menjaga video tetap blur-free dan shake-free bahkan ketika kamera bergerak. Dengan adanya gimbal OIS inovatif ini akan memonitor setiap gerakan, dalam setiap arah, dan menggunakan informasi tersebut untuk menyesuaikan modul kamera secara real-time, sehingga dapat mengkompensasi pergeseran hingga +/- 3° dan juga dapat membantu menyempurnakan gambar yang diambil dalam kondisi paling ekstrim, tanpa distorsi optik atau 'ghosting'. 

Selain itu, di sini juga dilakukan kombinasi dengan teknologi autofokus ultra cepat, agar bisa menangkap gambar dengan fokus yang cepat dan merespons dengan lancar terhadap perubahan, serta didukung algoritma EIS anti-guncang perangkat keras, sehingga mampu memberikan gambar aksi yang super halus dan terlihat profesional, apa pun subjeknya.

Dan tidak ketinggalan adanya fitur Electronic Image Stabilization (EIS) adaptif baru yang menggunakan gyro ini sangat membantu untuk mendeteksi gerakan, sehingga memungkinkan penyesuaian dinamis pada ukuran bidang pandang untuk menjaga video yang kita ambil tetap stabil setiap saat.

Bahkan, handphone ini memungkinkan kita bisa mengabadikan berbagai momen dengan cepat berkat adanya fitur Quick Shot yang bisa menangkap momen secara instan dengan menekan dua kali tombol volume secara cepat.

Selain itu, Zenfone 10 ini juga memiliki AI Object Sense yang dapat mendeteksi pergerakan objek sehingga membuat seluruh gambar terlihat lebih halus dan tampak sebaik mungkin, terlebih dengan adanya fitur HyperClarity yang akan membuat gambar menjadi tetap terlihat jernih dan detail, bahkan ketika kita melakukan zoom dari dekat. Apalagi Zenfone 10 ini pun sudah dilengkapi sertifikasi IP68 rating yang mampu tahan terhadap percikan air dan debu, sehingga bisa menghasilkan foto atau video yang selalu terlihat jernih.

Foto selfie makin memukau dengan Zenfone 10

Dan untuk kita yang senang melakukan foto selfie, handphone ini pun akan memberikan pengalaman selfie yang menarik, karena kamera depannya sudah ditingkatkan menjadi 32MP yang dilengkapi sensor RGBW dengan piksel berukuran besar 1,4 μm, sehingga memberikan hasil foto yang luar biasa meskipun dalam kondisi minim cahaya, seperti dalam ruangan ataupun pada malam hari.

Hal ini terjadi karena adanya white pixels yang ditambahkan ke piksel RGB tradisional, sehingga dapat meningkatkan kualitas gambar secara keseluruhan saat mengambil gambar di lingkungan yang minim cahaya. Terlebih adanya algoritma mode malam yang canggih sehingga membantu menghasilkan selfie sekelas night-vision, jadi warna kulit kita tetap tampak alami dengan kontur yang jelas, serta cahaya dan bayangan yang terdefinisi dengan baik. 

Tak hanya itu, untuk mode kamera lainnya juga telah ditingkatkan, seperti Mode Potret telah diperbarui dengan lebih banyak opsi zoom yang fleksibel, begitu juga untuk Mode Light Trail sehingga memungkinkan kita bisa mengambil foto berkualitas profesional tanpa perlu tripod. 

Oh iya, asyiknya lagi, handphone ini juga sudah memiliki teknologi OZO Audio, sehingga kita dapat memilih untuk menghilangkan kebisingan angin untuk mendapatkan rekaman suara yang jernih, atau menangkap pengalaman suara surround 3D yang mendalam dan sangat akurat.


3. Memiliki Tenaga Yang Powerful
Handphone yang mampu bekerja cepat tentu menjadi impian kita. Sebab, handphone yang lelet bukan hanya membuat pekerjaan kita menjadi terhambat saja, namun juga bisa menyebabkan mood menjadi buruk, gampang emosi, hingga memicu kita menjadi mudah stress.

Untuk itu, sangat penting memilih handphone yang bisa bekerja multitasking seperti ASUS Zenfone 10, karena handphone ini sangat tangguh untuk menjalankan berbagai perintah dengan cepat berkat adanya prosesor Snapdragon® 8 Gen 2 Mobile Platform terbaru di dalamnya.

Zenfone 10 hadir dengan performance yang memukau

Bahkan, handphone ini juga memiliki memori dan penyimpanan yang lega, yaitu RAM LPDDR5X 8533Mbps berkapasitas hingga 16GB dan ROM USF 4.0 berkapasitas hingga 512GB, sehingga memungkinkan kita bisa menyimpan banyak data sekaligus menjalankan berbagai aplikasi dengan mudah.

Dan bagi kita yang suka bermain game, terdapat juga Snapdragon Elite Gaming™ yang menawarkan kemampuan gaming mobile yang tinggi, bahkan kita akan menikmati tampilan yang sangat mulus dengan kecepatan refresh rate 144Hz sehingga bermain game menjadi sangat menyenangkan. Hal itu pun akan kita rasakan saat menonton drakor atau film kesukaan kita, karena warna yang dihadirkan begitu akurat dan jernih, benar-benar memanjakan mata.

Zenfone 10 memiliki layar yang canggih

Dan yang pasti, Zenfone 10 ini menggunakan layar AMOLED canggih berkecepatan 144Hz yang menawarkan akurasi warna Delta E <1 yang luar biasa dan scrolling yang sangat mulus, serta rentang warna sRGB sebesar 151,9% dan rentang warna DCI-P3 sebesar 112% yang setara dengan standar sinema untuk warna yang sangat hidup dalam segala kondisi. 

Bahkan kerennya lagi, Zenfone 10 ini juga didukung oleh adanya kolaborasi yang karib dengan perusahaan pemrosesan visual terkemuka yaitu Pixelworks® sehingga mampu membuat visual yang sudah sangat baik menjadi lebih unggul lagi dalam akurasi warna yang berkelas dan juga mendunia. Jadi, tampilan visual yang ditampilkan handphone ini benar-benar istimewa. 


4. Memiliki Baterai Yang Kuat
Handphone yang bagus salah satu komponennya adalah memiliki baterai yang kuat agar bisa mendukung aktivitas kita setiap hari dengan maksimal, sehingga kita tidak perlu lagi sering-sering mengisi daya baterai setiap kali ingin menggunakannya.

Hal tersebut dapat kita temui dalam ASUS Zenfone 10 ini, karena handphone ini sudah memiliki baterai berkapasitas besar yaitu 4300 mAh yang memiliki daya tahan hingga 12,9% untuk mendukung berbagai aktivitas kita agar semakin produktif setiap harinya.

Zenfone 10 hadir dengan baterai yang besar

Dan bila handphone ini lowbat, kita pun dapat mengisi daya pada handphone ini dengan mudah, karena ada penambahan kemampuan pengisian cepat 30Watt HyperCharge terbaru untuk performa pengisian maksimal. Dan untuk kenyamanan kita penggunaannya, Zenfone 10 kini juga mendukung pengisian nirkabel melalui charger nirkabel Qi yang kompatibel. Jadi, meskipun kita menggunakan handphone ini sepanjang hari, kita tidak perlu takut baterainya cepat habis.


5. Memiliki Audio yang Epik
Kemampuan handphone menghasilkan suara yang bagus tentu sangat penting, apalagi bagi kita yang memang sering membuat konten ataupun bermain game dan menonton film, audio handphone yang jernih akan membuat kita semakin nyaman jadinya.

Dan untuk handphone ASUS Zenfone 10 ini pun hadir dengan audio terbaik, karena dirancang dengan bantuan dari para ahli audio di Dirac, sehingga Zenfone 10 ini mampu menghadirkan suara berkualitas tinggi dan bertenaga dari speaker stereo ganda, serta suara yang menakjubkan seperti di bioskop berkat Dirac Virtuo™.

Zenfone 10 hadir dengan audio yang sangat epik

Hal ini terjadi karena karena adanya dukungan bass enhancement technology yang memanfaatkan psikoakustik untuk memperluas nada bass, sehingga menghasilkan suara yang lebih nyaring, bebas distorsi dengan menghindari ekskursi berlebihan pada frekuensi terendah.

Selain itu, terdapat juga ASUS AudioWizard yang merupakan aplikasi yang dapat mengoptimalkan dan meningkatkan kemampuan audio pada handphone ini dengan berbagai gaya audio, termasuk Dynamic, Music, Cinema dan Game.

Sebagai contohnya, adanya mode game ini tentu akan meningkatkan efek suara dalam game seperti langkah kaki dan suara tembakan menjadi lebih dramatis. Begitupun untuk film, maka bass yang ditingkatkan dan suara sonik yang lebih luas diaktifkan, agar saat kita menonton film suaranya benar-benar sempurna.


Zenfone 10 Hadirkan Promo Spesial

Dengan melihat berbagai keunggulan yang dimiliki oleh ASUS Zenfone 10 ini, saya merasa handphone ini benar-benar cocok untuk mendukung kegiatan saya yang berkecimpung dalam dunia konten kreator, sehingga berbagai konten yang saya buat nanti hasilnya akan menjadi lebih maksimal.

Namun, Zenfone 10 ini bukan hanya cocok untuk konten kreator saja, tapi handphone ini pun sangat pantas juga digunakan oleh orang dengan berbagai latar belakang pekerjaan apapun, termasuk untuk orang-orang yang senang bermain game, menonton drakor, dan juga anak-anak sekolah sekalipun.

Semakin produktif dengan ASUS Zenfone 10 

Untuk itu, memiliki ASUS Zenfone 10 ini bisa menjadi pilihan yang tepat bagi siapa saja yang ingin semakin produktif setiap harinya, apalagi saat ini sedang ada promo spesial yang diberikan ASUS dalam rangkaian peluncuran handphone terbarunya ini.  

Dan untuk memiliki handphone ASUS Zenfone 10 yang keren ini ternyata semakin menyenangkan, karena sedang ada Zenfone 10 Launch Sales Promo yang berlangsung mulai tanggal 29 September – 15 Oktober 2023 dengan detail promonya seperti berikut ini:
  • Zenfone 10 (8GB/128GB) untuk semua warna dibandrol dengan harga Rp. 8.999.000 namun ada discount Rp.300.000 sehingga menjadi Rp.8.699.000 saja.
  • Zenfone 10 (16GB/512GB) tersedia hanya warna Midnight Black yang dibandrol dengan harga Rp. 11.999.000 tapi ada Free Connex casing yang keren senilai Rp899.000.
Bagaimana, spesial promo yang diberikan menarik banget bukan? 

Namun untuk mendapatkan Zenfone 10 dengan promo spesial ini hanya berlaku di mitra penjualan resmi ASUS, yaitu untuk offline ada di ERAFONE, ASUS Exclusive Store, dan ASUS Authorised Dealer. Sedangkan untuk online ada Tokopedia, Eraspace, dan ASUS Online Store ya.


Kesimpulan
Sebagai konten kreator yang berkecimpung dalam membuat konten setiap harinya, saya menilai kehadiran ASUS Zenfone 10 ini benar-benar begitu istimewa dan sangat layak untuk dimiliki. Hal tersebut terpancar mulai dari tampilan desainnya yang begitu elegan, sehingga membuat kita pun bisa makin percaya diri untuk menggunakannya dalam berbagai kesempatan, begitupun dengan ukurannya yang ringkas, sehingga membuat kita mudah untuk membawa dan menggunakannya.

Terlebih untuk membuat konten yang kita inginkan, baik foto maupun video, Zenfone 10 ini memiliki kamera terbaik dengan beragam fitur canggih di dalamnya, sehingga konten yang dihasilkan akan menjadi semakin memukau. Bahkan selfie di tempat yang minim cahaya sekalipun tetap mampu memberikan hasil yang maksimal.

Dan adanya sokongan prosesor yang powerful, didukung oleh penyimpanan yang lega dan memori yang besar, sehingga memungkinkan kita bisa multitasking melakukan berbagai hal sekaligus dengan mudah, terlebih Zenfone 10 ini sudah menggunakan baterai yang besar.

Jadi, buat konten kreator atau siapapun yang saat ini sedang mencari handphone untuk mendukung berbagai aktivitas atau pekerjaan apapun yang dilakukannya, maka ASUS Zenfone 10 ini bisa menjadi pilihan yang tepat, karena handphone ini dirancang dengan sangat istimewa agar kita semakin produktif setiap harinya.

Spesifikasi lengkap ASUS Zenfone 10

Prosesor

Qualcomm® Snapdragon® 8 Gen 2, Octa-Core, 3.2GHz

GPU

Qualcomm® Adreno 740

UI

Android 13 with new Zen UI

Display

5.92" 20.4:9 (2400 x 1080) 144 Hz (hanya tersedia dalam game)

Kecerahan terbaca di luar ruangan 800 nits

Kecerahan puncak 1.100 nits

Avg Delta-E < 1

Dimensi

68.1 x 146.5 x 9.4 mm

Berat

172 g

Baterai

4,300 mAh (typical)Wired 30 W HyperChargeWireless 15 W Qi-certified charging

Memori

Sebesar 16 GB LPDDR5X RAM

Penyimpanan

Sebesar 512 GB UFS4.0 ROM

Sensor

Accelerator, E-Compass, Proximity, Ambient light sensor, Side fingerprint sensor, Gyro (Support ARCore), Hall Sensor

Teknologi Nirkabel

Integrated  802.11a/b/g/n/ac, WiFi 7:  802.11 be/ax/ac/b/g/n, (2.4 GHz + 5 GHz + 6 GHz), 2x2 MIMO,  2 Antenna, WiFi-Direct

Bluetooth® 5.3 (Bluetooth Profile: HFP + A2DP + AVRCP + HID + PAN + OPP

Tambahan Bluetooth audio codec: LDAC + aptX + aptX HD + aptX Adaptive+AAC)

GPS

GNSS support GPS (L1/L5), Glonass (L1), Galileo (E1/E5a), BeiDou (B1/B2a), QZSS (L1/L5) dan NavIC (L5).

I/O Ports

USB 2.0 Type-C®, supports QC4.0/PD 3.0 Charging3.5 mm Audio Jack - Head phone

Kamera

Kamera depan:

32 MP, RGBW, pixel binning technology.

Kamera Belakang:

50 MP (Main camera Sony® IMX766)

13 MP (120° ultrawide-angle lens)

Voice Wakeup

Yes

Speaker

Receiver (as top speaker)  10 x 12

5-magnet Speaker 11 x 15

External Smart Amplifier x 2

Tahan Percikan, Air, dan Debu

IP65 / IP68

NFC

Supported

Warna

Aurora Green, Midnight Black, Comet White, Eclipse Red, Starry Blue




No comments:

Post a Comment