Beberapa waktu yang lalu, di saat pandemi hadir menyapa seluruh dunia, maka segala aktivitas ke luar rumah dilarang, dan berkutat hanya di rumah sepanjang hari adalah keharusan bagi kita semua, termasuk saya. Namun kondisi ini membuat saya begitu mudah dirasuki kejenuhan sehingga membuat hari-hari saya terasa begitu berat untuk dilewati.
Meskipun sulit, tapi kondisi tersebut tidak bisa kita salahkan, karena memang seluruh dunia pun sedang merasakan imbas dari virus Corona yang mematikan tersebut. Maka tidak ada cara lain selain patuh pada aturan pemerintah, tetap di rumah saja, demi kebaikan bersama, dan juga untuk menekan angka kasus Covid-19 agar tidak semakin bertambah banyak korbannya.
Melewati hari-hari pertama dalam badai pandemi benar-benar bikin saya bosan, selain menyibukkan diri dalam bekerja, saya pun mencoba melakukan berbagai aktivitas lain yang bisa membuat saya merasa senang, dan salah satu kegiatan tersebut adalah bermain game.
Sebenarnya, bermain game sudah lama saya senangi, namun kembali rutin lagi saya menggelutinya pada saat pandemi kemarin, lantaran saya memiliki lebih banyak waktu luang karena hanya di rumah saja sepanjang hari. Maka dari pada saya over thinking dengan kondisi yang ada, saya pun memutuskan untuk menenggelamkan diri saya dengan kesibukan bermain game yang ada di ponsel saya.
Ya, bisa dibilang, kesibukan saya bermain game saat pandemi kemarin adalah pelarian dari rasa panik, takut dan juga khawatir yang saya alami, akibat kehadiran pandemi yang tiba-tiba mengubah seluruh kehidupan dan aktivitas yang awalnya bebas kemudian tidak bisa kemana-mana.
Situasi dan kondisi tersebut semakin membuat saya stress, lantaran sering mendengar pengumuman orang yang meninggal di sekitar tempat saya tinggal hampir setiap hari. Namun perlahan rasa stress dan ketakutan itu bisa saya redam dengan menyibukkan diri bermain game.
Ternyata bermain game cukup ampuh membantu saya untuk meredam semua perasaan negatif dan trauma yang ada. Makanya, saya tidak terlalu setuju dengan orang yang bilang bahwa bermain game itu tidak ada gunanya atau dianggap sebagai kegiatan yang hanya membuang-buang waktu semata. Sebab hal itu tidak sepenuhnya benar, karena bermain game itu bukan hanya bisa memberikan hiburan saja, namun bermain game pun memiliki banyak manfaat lain loh.
Memangnya, apa saja sih manfaat bermain game?
Bermain game itu akan membantu kita mengurangi stress, terutama setelah kita menjalani aktivitas yang berat, karena dengan kita bermain game maka kita akan merasa lebih fun, otak kita akan lebih mudah memperoleh rangsangan baru sehingga pikiran kita akan bisa kembali fresh lagi.
Selain itu, bermain game akan mengasah otak kita untuk lebih kritis lagi, karena dalam setiap permainan game, kita butuh untuk mengatur strategi dan logika yang jitu agar kita bisa menyelesaikan setiap level atau misi dari game yang kita mainkan tersebut.
Bahkan serunya, ketika bermain game yang menantang, skill kita dalam membuat keputusan juga akan diasah, karena kita harus berpikir cepat dan tepat dalam membuat keputusan saat kita dihadapkan dalam situasi-situasi yang sulit, hal itu pun bisa kita terapkan dalam kehidupan yang nyata.
Dan bermain game ini pun akan membuat kita punya jiwa optimis dan semangat pantang menyerah. Terlebih saat kita mengalami kekalahan, kita biasanya akan terus mencobanya lagi, dan meyakini bahwa game tersebut akan bisa ditaklukan. Jiwa optimis seperti ini akan membuat kita semakin bergairah, termasuk dalam keinginan mencapai sesuatu yang kita impikan.
Tak hanya itu, bermain game pun bisa membuat kita bisa punya banyak teman, terutama saat kita memainkan game online multiplayer seperti Mobile Legend, PUBG, Free Fire, CarX Street, MIR4, League of Kingdoms, dll. Kita akan bermain dan berkawan dengan orang-orang yang tidak kita kenal, dan lama-lama bisa menjadi berteman baik, lantaran kita sering kerjasama dalam memainkan game tersebut.
Bahkan saat bermain game, secara tidak langsung kita juga jadi belajar bahasa Inggris, karena tidak jarang game yang kita mainkan banyak menggunakan dialog, pernyataan, pertanyaan dan juga keterangan yang menggunakan bahasa Inggris, sehingga mau tidak mau, kita pun akan mencari tahu arti dari setiap keterangan dan cerita yang diungkapkan dalam game tersebut.
Bermain game bila terus ditekuni dengan rajin bisa juga jadi profesi yang menghasilkan uang |
Selain itu, menekuni kegiatan bermain game secara tekun pun bisa menghasilkan uang, dan kini tak sedikit anak muda yang menjadikan kegiatan bermain game ini sebagai sumber mendapatkan penghasilan. Biasanya kita bisa mengikuti kompetisi game atau turnamen yang diadakan oleh berbagai pihak, dan hadiah yang diberikan nominalnya benar-benar menggiurkan loh.
Dan kompetisi bermain game ini bukan hanya bertaraf nasional saja, namun sudah mendunia. Bahkan bermain game saat ini sudah masuk dalam kategori olahraga professional (eSport) dan dilibatkan dalam pertandingan bergengsi seperti Asian Games. Makanya eSport bisa juga disebut sebagai profesi, sama dengan profesi olahraga lainnya.
Oleh karena itu, tidak ada yang salah jika kita benar-benar ingin menggeluti kegiatan bermain game ini dengan serius, karena di era teknologi sekarang ini, bermain game bisa juga menjadi salah satu hobi yang menyenangkan karena bisa juga menghasilkan cuan alias uang.
Namun untuk saya pribadi, meskipun saya senang bermain game dan tahu manfaat bermain game ini sangat banyak bahkan bisa dijadikan pekerjaan yang menyenangkan, akan tetapi saya tidak benar-benar bisa menikmati kegiatan bermain game karena ponsel saya tidak mendukung untuk bermain game terlalu lama, lantaran baterainya cepat habis dan juga kondisi ponsel jadi cepat panas.
Selain itu, jika saya menginstal game yang berukuran besar pun, maka ponsel saya menjadi lemot karena spesifikasinya memang tidak mendukung. Maka dari itu, saya ingin sekali memiliki ponsel yang punya kemampuan super dengan spesifikasi mempuni, agar saya bisa puas bermain game nantinya.
Dan setelah saya cari-cari info tentang ponsel yang cocok untuk bermain game, saya pun akhirnya jatuh cinta pada salah satu ponsel keluaran terbaru ASUS, karena ponsel yang satu ini memang didesain spesial dengan berbagai fitur dan spesifikasi yang juara untuk mendukung orang-orang yang memang senang bermain game, yaitu ASUS ROG Phone 6 Series.
Ponsel ROG Phone 6 Series ini memang pilihan idaman banget |
Belum lama ini, ASUS Republic of Gamers (ROG) sudah secara resmi meluncurkan ponsel gaming seri ASUS ROG Phone 6 di Indonesia. Dimana kehadiran ASUS ROG Phone 6 Series diklaim merupakan inkarnasi sang legenda ponsel gaming yang tak tertandingi dengan performa yang jauh lebih ‘buas’ ketimbang pendahulunya.
Tak berlebihan bila ASUS mengungkapkan hal tersebut, karena pada dasarnya, ASUS ROG Phone 6 Series ini memang sengaja dihadirkan dengan banyak keistimewaan untuk memanjakan para pecinta game agar mendapatkan pengalaman bermain game yang menyenangkan tanpa batas.
Dan menariknya, ASUS ROG Phone 6 Series ini hadir dalam dua pilihan tipe, yaitu ROG Phone 6 standar dan ROG Phone 6 Pro. Kedua tipe tersebut merupakan ponsel idaman bagi para gamer karena ponsel ini hadir dengan dukungan performa tak tertandingi, visual yang imersif, baterai yang besar, ekosistem aksesoris yang lengkap, dan semua itu dikemas dalam desain yang futuristik dan sangat modern.
Maka untuk lebih jelasnya, saya akan mencoba memaparkan beberapa fitur dan keunggulan yang dimiliki oleh ASUS ROG Phone 6 Series ini, sehingga membuat saya sangat jatuh cinta dan ingin secepatnya bisa memiliki ponsel gaming yang satu ini.
Hadir dengan Pesona Memikat Berbalut Kecanggihan
Memiliki ponsel yang bisa menunjukan “gue banget” sepertinya belum ada setahu saya, karena sejauh yang saya lihat di pasaran, semua ponsel hadir dengan desain yang hampir sama selama ini. Namun kali ini, kita bisa menemukan keunikan dari ponsel gaming ASUS ROG Phone 6 series ini, karena memiliki keistimewaan yang bisa menunjukan style penggunanya.
Jadi, untuk ASUS ROG Phone 6 series ini ada dua pilihan yaitu model ASUS ROG Phone 6 standar tersedia pilihan warna Storm White dan Phantom Black yang dihiasi logo dot-matrix ROG Fearless Eye di bagian belakang yang menampilkan gradasi warna yang fantastis hasil perpaduan warna berbeda yang menyatu bersamaan.
Sedangkan untuk ROG Phone 6 Pro tersedia dalam satu warna tunggal yaitu Storm White yang sudah dibekali dengan layar AMOLED ROG Vision di bagian belakangnya sehingga membuatnya tampak semakin futuristik.
Ponsel ROG Phone 6 Series ini ada pilihan standar dan pro |
Dimana ROG Vision ini memiliki layar OLED 2 inci yang bisa menampilkan animasi sesuai dengan yang kita mau. Jadi tampilan animasi pada AMOLED ROG Vision ini bisa kita disesuaikan dengan keinginan kita, ada beberapa mode yang bisa kita pilih seperti: panggilan masuk, game start / memulai game, charging / mengisi daya, mode X, dan sebagainya.
Menariknya, layar AMOLED ini bisa diaktifkan maupun dinonaktifkan atau disesuaikan tampilannya sesuai selera dan style kita penggunanya. Jadi, kita sebagai penggunanya bisa memilih animasi tertentu untuk menggambarkan skenario tertentu sesuai dengan yang kita mau.
Dan tidak usah takut kehabisan model animasi yang bisa kita gunakan di sini, karena ASUS sudah menambahkan 60 animasi baru ke ROG Phone 6 Pro, namun bila kita merasa belum cukup banyak, maka kita mendownload animasi lainnya atau membuat animasi sendiri di editor ROG Vision ya.
Memiliki Layar Berkualitas Terbaik
Layar sebuah ponsel itu punya peran penting dalam kenyamanan kita sebagai penggunanya, terlebih untuk layar ponsel gaming. Makanya, kehadiran ASUS ROG Phone 6 Series ini sudah didesain dengan menggunakan layar AMOLED HDR10+ seluas 6,78 inci dari Samsung dan disetel oleh ROG dan mendukung resolusi Full HD Plus sehingga menghasilkan kualitas tampilan tidak ada duanya untuk mendukung kegiatan bermain game semakin seru.
Bahkan untuk menambah kenyamanan dan keamanan bagi penggunanya, layar ponsel ini pun sudah diproteksi dengan Corning® Gorilla® Glass Victus™ yang sangat kuat, sehingga layarnya lebih tahan gores dua kali lipat dari pendahulunya, dan juga lebih tahan banting atau tidak mudah rusak ketika terjatuh, makanya cocok banget untuk saya yang suka ceroboh menjatuhkan ponsel ini.
ASUS ROG Phone 6 Series hadir dengan layar terbaik |
Selain itu, layar ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan teknologi Eye Care Display sehingga membuat mata kita akan tetap terlindungi dan tidak mudah lelah saat menggunakan ponsel ini, terlebih untuk penggunaan dalam waktu yang lebih lama karena keasyikan bermain game.
Tak hanya itu, layar ponsel ini juga sudah dibekali dengan refresh rate maksimum 165Hz, sehingga membuat layar ROG Phone 6 Series ini menjadi yang tercepat dan tertajam yang ada di pasaran saat ini. Bahkan sudah dilengkapi Touch-sampling rate hingga 720 Hz dan latensi sentuh 23 ms yang menakjubkan, sehingga menjadikan layar ponsel ini menjadi jawara bagi gamer yang ingin selalu unggul dalam permainan.
Memiliki Performa yang Powerful
Tidak bisa dipungkiri, performa sebuah ponsel tentulah menjadi pertimbangan utama saat membeli sebuah ponsel, karena performa sangat berpengaruh besar untuk kelancaran aktivitas kita saat menggunakan ponsel tersebut, terlebih bagi kita yang suka menggunakan ponsel tersebut untuk kegiatan multitasking ataupun bermain game.
Dan saat ini, ponsel gaming yang merupakan sang legenda ini kembali hadir dengan dengan performa yang jauh lebih tinggi dan jauh lebih baik ketimbang pendahulunya dengan menggunakan prosesor terbaru Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform sehingga ponsel ini bisa bekerja secara unggul dalam berbagai kesempatan. Bahkan dibandingkan pendahulunya, prosesor ini menghadirkan clock speed CPU yang jauh lebih cepat, yakni 3,2 GHz juga loh.
ASUS ROG Phone 6 Series hadir dengan performa yang memukau |
Nah, dengan adanya kombinasi antara CPU dan GPU Adreno 730 ini, maka mampu menciptakan kinerja CPU dan GPU yang 10 persen lebih tinggi dan juga efisiensi daya CPU meningkat menjadi 30 persen, sehingga memungkinkan ponsel ini bekerja secara powerful.
Dan untuk meminimalisir adanya bottleneck, maka ponsel ROG Phone 6 Series ini sudah diperkuat RAM LPDDR5 hingga 18GB dan penyimpanan SSD UFS3.1 hingga 512GB yang lega, sehingga membuat ROG Phone 6 Series ini bisa bekerja secara maksimal karena memang dibangun dari awal untuk menjadi ponsel tercepat dan tak tertandingi di kelasnya.
Dibekali dengan GameCool 6 Cooling System yang Canggih
Menariknya lagi, meskipun ponsel ini digunakan untuk memainkan game-game yang berat dan menantang sekalipun, namun performanya tetap gahar, maksimal dan tak tertandingi, karena ponsel ROG Phone 6 Series ini sudah menggunakan teknologi pendinginan GameCool 6 Cooling System yang mengagumkan.
Jadi, teknologi pendinginan GameCool 6 Cooling System ini merupakan generasi kelima dari sistem GameCool sejak diperkenalkannya seri ROG Phone. Kehadiran sistem GameCool yang canggih ini telah dilakukan berbagai pembaruan besar-besaran agar mampu menghasilkan sistem pendinginan yang bisa bekerja cepat dan instan untuk menyerap panas pada ponsel ini.
Dengan adanya system pendingin yang canggih, bermain game semakin menyenangkan |
Tak hanya itu, dari sisi struktur internal pada sistem pendinginan ini juga telah ditingkatkan untuk pembuangan panas yang lebih efisien dari pada sebelumnya. Dan kini, sistem pendingin CPU 360° yang baru telah didesain ulang lalu difokuskan pada tata letak dual-PCB yang ditempatkan di tengah.
Nah, dengan memanfaatkan metode yang eksklusif ini untuk mengisi celah udara antara dua PCB dengan senyawa termal khusus, maka kinerja pendinginan pun bisa meningkat hingga 10°C sehingga ponsel ini tetap mampu bekerja maksimal dan tidak mudah panas meskipun digunakan dalam waktu yang lama.
Hadir dengan AeroActive Cooler 6 untuk Optimalkan Pembuangan Panas
Dan salah satu fitur penting untuk membuat kinerja ponsel tetap lancar dan tidak mudah mengalami panas selama digunakan dalam waktu yang lama adalah dengan hadirnya sistem pembuangan panas yang dirancang dengan sangat baik untuk mendukung kenerja yang maksimal dari ponsel tersebut.
Hal ini juga yang dilakukan pada ASUS ROG Phone 6 Series ini dengan menggunakan pembuangan panas AeroActive Cooler 6 terbaru yang hadir dengan Thermoelectric AI Cooling System yang terintegrasi dan berbasis chip pendingin Peltier yang memberikan pendinginan permukaan tambahan dengan kipas yang diposisikan tepat di atas lokasi sistem-on-a-chip (SOC).
AeroActive Cooler 6 mampu membuang panas ponsel secara optimal |
Jadi, teknologi ini akan terhubung dengan ROG Phone 6 Series melalui sambungan USB-C untuk menurunkan temperatur permukaan dekat CPU sampai 25°C, sehingga kita bisa merasakan kenyamanan dan mobilitas saat memainkan game yang berat tanpa panas berlebihan di tubuh ponsel ini.
Nah, aksesoris opsional ini bebas kabel dan bekerja dengan daya dari baterai ponsel. Namun untuk pendingin dapat memilih mode pendinginan optimal tergantung pada suhu CPU, misalnya, dengan loading game yang berat maka cooler akan menyalakan chip pendinginnya untuk menghilangkan panas, sehingga ponsel tetap bisa bekerja dengan stabil.
Didukung AirTrigger 6 Untuk Kontrol yang Maksimal
Salah satu yang juga penting dalam memilih ponsel gaming adalah bisa memberikan kita keleluasaan dalam mengontrol permainan, sebab bermain game tanpa adanya kontrol yang baik hanya menyebabkan kita gampang frustasi dan kesal, sehingga kita tidak akan menikmati permainan game dengan menyenangkan.
Dan kehadiran ROG Phone 6 Series ini sudah dibekali dengan teknologi AirTrigger 6 terbaru yang menawarkan sensitivitas yang lebih baik, pemosisian yang lebih baik, dan lebih banyak kontrol geraknya juga, sehingga membuat kita akan lebih mudah dan leluasa saat mengontrol permainan tersebut.
Kehadiran AirTriger 6 memudahkan kontrol permainan semakin mudah |
Selain itu, teknologi ini pun sudah dilengkapi hingga 18 titik sentuh spesifik yang dipetakan pada layar (dengan AeroActive Cooler 6 terpasang), sehingga memungkinkan sistem AirTrigger 6 bisa digunakan di luar game untuk mengaktifkan tindakan atau aplikasi yang berguna dengan gerakan meremas sederhana saat dalam mode portrait loh.
Kerennya lagi, ada hal baru pada AirTrigger ini, yaitu adanya fitur Tekan & Kiri yang memungkinkan kita untuk memetakan tindakan yang berbeda saat menekan tombol pengaktif ultrasonik dan tindakan yang berbeda saat mengangkat jari dari tombol.
Bukan itu saja, bahkan sekarang kita dapat menggunakan giroskop untuk membidik atau mengontrol sudut pandang juga loh, yaitu kita cukup tekan dan tahan tombol ultrasonik terlebih dahulu, lalu kita dapat mengontrol area tampilan dengan menggerakkan atau memiringkan ponsel. Semudah itu loh! Benar-benar kita akan merasakan pengalaman kontrol game yang menakjubkan.
Disokong dengan Baterai ‘Monster’
Jika kita adalah orang yang selalu menggunakan ponsel hampir 24 jam untuk berbagai aktivitas termasuk untuk bermain game, maka sangat penting memilih pansel yang punya baterai besar, supaya ponsel tidak cepat lowbat setiap kali digunakan, kan malas juga jika harus sering dicas ya.
Tapi jika kita memilih ponsel ROG Phone 6 Series ini, maka kita tidak perlu takut lagi baterai cepat habis, karena ASUS telah mendesain ponsel ini dengan MMT yang unik, karena terdiri dari dua baterai 3000 mAh sehingga totalnya ada 6000 mAh yang siap menemani aktivitas sepanjang hari.
Ponsel ini hadir dengan baterai yang sangat besar, sehingga tidak perlu sering dicas |
Konsep desain baterai ponsel ini sengaja dibuat begini karena memiliki beberapa manfaat, yaitu tidak hanya menurunkan suhu saat pengisian daya saja, namun dengan desain ini maka memungkinkan pengisian daya 65W dan penurunan daya saat ponsel digunakan untuk memainkan gaming yang berat pun tidak akan menghasilkan panas yang berarti.
Selain itu, konsep desain baterai dua sel ini juga memungkinkan untuk memposisikan motherboard di tengah frame, sehingga terciptalah keseimbangan berat yang sempurna dan ASUS bisa menanamkan solusi pendinginan yang unggul juga di dalamnya.
Nah, dengan adanya perbaikan lebih lanjut pada desain termal ini, ternyata sangat memungkinkan proses pengisian daya yang lebih cepat dari 0% hingga menjadi 100% hanya dalam 42 menit saja loh, itu artinya 10 menit lebih cepat dibandingkan dengan ROG Phone 5 generasi sebelumnya.
Memiliki GameFX Audio untuk Sound Terbaik
Tidak bisa dipungkiri, untuk menikmati hiburan dan juga bermain game agar semakin seru dan hidup, maka keberadaan sound system yang bagus menjadi syarat mutlak yang harus dipenuhi. Untuk itu, ponsel gaming ROG Phone 6 series ini pun sudah didukung oleh sound system yang canggih.
Ya, sound system yang digunakan pada ROG Phone 6 semakin ditingkatkan melalui pengaturan speaker yang canggih dan penyetelan yang luar biasa oleh Dirac demi menghadirkan suara yang spektakuler dan nyaman di kuping. Untuk itu, sistem terbaru ini bertumpu pada dua Speaker Super Linear 5-magnet 12x16 simetris yang didukung oleh amplifier mono Cirrus Logic CS35L45 yang keren untuk menghasilkan suara yang seimbang dengan kualitas yang premium.
Maka dari itu, bersama dengan pemrosesan sinyal digital terbaik dari Dirac ini, alhasil ROG Phone 6 Series pun akan mampu menghadirkan suara yang lebar, jernih, dan kedalaman suara yang lebih baik dari pada ponsel lain yang ada di pasaran saat ini.
Memiliki Kamera Terbaik Dibanding Ponsel Gaming Lainnya
Di era digital dengan merebaknya berbagai sosial media yang ada saat ini, maka tidak bisa ditepis, bahwa keberadaan kamera ponsel tetap menjadi pertimbangan penting bagi banyak orang, karena keberadaan kamera yang bagus bisa menghasilkan foto dan juga video yang keren untuk mengabadikan berbagai momen penting dalam hidup kita.
Meski mungkin hal ini tidak terlalu penting bagi para gamers, namun pada kenyataannya, kehadiran ROG Phone 6 Series ini sudah didukung juga dengan kamera yang canggih untuk memberikan pengalaman mengabadikan momen dengan hasil yang terbaik dibandingkan ponsel gaming mana pun.
Meskipun ini ponsel gaming, namun kameranya memiliki kualitas terbaik |
Jadi, pada ponsel ROG Phone 6 Series ini telah dibekali dengan formasi tiga kamera belakang dengan kualitas terbaik, di mana kamera utamanya di belakang mengandalkan sensor SONY IMX766 50MP dengan menawarkan mode utama 12,5MP yang menggunakan filter warna Quad Bayer atau mode asli 50MP. Dan kamera ini memungkinkan kita bisa melakukan perbesaran 2x lossless asli dalam kondisi pencahayaan siang hari. Bahkan bisa juga beralih ke zoom digital 2x berdasarkan mode 12,5MP pada kondisi pencahayaan rendah untuk menangkap cahaya yang cukup dan menghasilkan visual yang tetap bagus.
Sedangkan untuk kamera keduanya menggunakan lensa sudut ultra lebar 13MP yang mampu merekam sampai sudut 125 derajat dengan koreksi distorsi secara real time. Dan untuk kamera ketiga menggunakan lensa makro 5MP yang memungkinkan kita bisa mengambil gambar dari jarak dekat dengan detail yang lebih baik meski dari objek yang kecil sekalipun.
Dan untuk kamera depan pun tak kalah keren, karena sudah menggunakan kamera beresolusi 12MP yang akan menghasilkan kualitas selfie atau wefie dalam kualitas tinggi. Begitu juga saat kita melakukan video streaming secara langsung, gambar yang dihasilkan juga jernih dan berkualitas bagus.
Ponsel ini bukan hanya untuk gamer saja, tapi cocok juga untuk digunakan oleh siapa saja |
Nah, dari penjelasan di atas, ternyata ponsel ASUS ROG Phone 6 series ini benar-benar menawarkan begitu banyak keunggulan yang luar biasa, makanya tak salah jika ponsel yang satu ini disebut-sebut sebagai ponsel gaming idaman bagi para gamers bahkan kehadirannya sudah dinantikan oleh banyak orang.
Sebab pada sejatinya, meskipun ponsel ASUS ROG Phone 6 series ini dihadirkan untuk para gamers, namun sebenarnya siapapun bisa menggunakan ponsel ini, karena sangat cocok untuk mendukung berbagai aktivitas lainnya juga, baik untuk menunjang aktivitas belajar, bekerja atau juga menikmati berbagai hiburan.
Ya, segala fitur yang dimiliki oleh ASUS ROG Phone 6 series ini bisa mendukung kegiatan atau pekerjaan lain juga, seperti penjualan online, vlogger/youtuber, blogger, affiliate marketing, wartawan, dan lain sebagainya, termasuk untuk saya yang berkecimpung sebagai konten kreator.
Sebagai seorang konten kreator, saya rasa ponsel ini sangat istimewa, sangat cocok untuk mendukung berbagai aktivitas saya setiap harinya yang selalu menggunakan ponsel untuk memotret gambar, merekam video, melakukan proses editing foto dan video, membuat design atau infografis, bahkan membuat artikel untuk blog ataupun untuk sosial media secara on the spot ketika melakukan peliputan acara atau event.
Makanya saya meyakini, bahwa ponsel ini sangat cocok bagi siapa saja, kehadiran ponsel ASUS ROG Phone 6 series ini bakal menjadi rebutan bagi banyak orang, karena ponsel ini adalah ponsel yang sangat spesial, kehadirannya sudah disokong oleh banyak fitur dan keungggulan istimewa yang membuatnya sangat layak untuk dimiliki oleh siapa saja, terlebih para gamer.
ASUS ROG Phone 6 series Berikan Harga & Penawan Menarik
Nah, buat teman-teman yang ingin memiliki ponsel gaming ASUS ROG Phone 6 series ini maka harus buruan beli sekarang juga ya, karena ponsel ini benar-benar banyak diincar oleh orang-orang, selain menawarkan banyak keunggulan yang luar biasa seperti yang sudah saya ceritakan di atas, ponsel gaming ini hadir dengan harga dan penawaran menarik juga loh.
Dan khusus buat kalian yang mau beli ROG Phone 6 PRO, kalian juga udah mulai bisa pre-order di tanggal 24 Oktober - 10 November 2022. Untuk pemesanan awal ini, kalian akan mendapatkan banyak promo menarik antara lain Free Aero Active Cooler 6 + Devil Case + Exclusive Backpack ROGXONIC Esports selama persediaan masih ada, dengan total keuntungan hingga Rp.2.000.000. Untuk ROG Phone 6 PRO ini bisa kalian dapetin dengan harga Rp 18,999,000 eksklusif hanya di Erafone, Urban Republic, ROG Store, ASUS Online Store, ASUS Exclusive Store, Eraspace dan Tokopedia. Info selengkapnya kamu bisa cek disini ya : https://rog.asus.com/id/phones/rog-phone-6-model/
Nah, kalau buat ROG Phone 6 sekarang udah tersedia di partner-partner penjualan ROG Phone 6 yang bisa kalian dapetin langsung di Erafone, Urban Republic, ROG Store, ASUS Online Store, ASUS Exclusive Store, Eraspace, dan JD.ID langsung dengan harga Rp 10,999,000 untuk variant 8/256GB dan ROG Phone 6 12/256GB dengan harga Rp 13,999,000. So, tunggu apalagi buruan beli sebelum kehabisan!
*****
Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS ROG Phone 6 Blog Writing Competition di Blog Katerina Travelerien
Referensi:
- ASUS ROG Phone 6 Pro Material
- https://rog.asus.com/event/rog-phone-6/id/
No comments:
Post a Comment