Bank Sampoerna Gelar Undian Grand Prize Berhadiah Fantastis



Sedari kecil, saya sudah kerap kali mendengar pepatah yang mengatakan bahwa menabung pangkal kaya. Dan kalimat tersebut masih saya yakini kebenarannya hingga saat ini, terlebih setelah saya melihat sendiri ada orang yang bisa mendapat hadiah 100 juta setelah ia rajin menabung.

Jadi ceritanya, pada beberapa hari yang lalu, tepatnya tanggal 22 April 2022, saya bertandang ke Gedung Sampoerna Strategic Square, dan saya melihat di lobby sedang digelar pengundian Grand Prize Tabungan Sampoerna Mobile Saving (SMS) yang digelar oleh Bank Sahabat Sampoerna.

Nah, Bank Sahabat Sampoerna atau yang biasa disingkat Bank Sampoerna ini merupakan bank swasta yang berfokus pada pengembangan usaha kecil, mikro dan menengah (UMKM) melalui pemanfaatan teknologi berbaris digital.

Dimana keberadaan Bank Sampoerna ini didukung oleh dua grup besar pemegang saham, yakni Grup Sampoerna Strategic melalui PT Sampoerna Investama dan Grup Alfa melalui PT Cakrawala Mulia Prima. Memiliki 21 jaringan kantor di berbagai kota besar di Indonesia.

Dan menariknya, Bank Sampoerna ini telah menjalin kemitraan strategis dengan KSP Sahabat Mitra Sejati (Sahabat UKM) yang memiliki jaringan di 28 provinsi di seluruh Indonesia. Maka bisa dibayangkan, bahwa nasabah Bank Sampoerna ini sudah sangat banyak.

Maka dari itu, sebagai bentuk penghargaan kepada seluruh nasabahnya di berbagai penjuru Indonesia ini, maka digelarlah acara Undian Grand Prize tabungan untuk memberikan hadiah bagi para nasabahnya yang beruntung.


Bank Sampoerna Gelar Undian Grand Prize SMS

Nah, acara Pengundian Grand Prize Tabungan Sampoerna Mobile Saving (SMS) ini digelar di Lobby Gedung Sampoerna Strategic Square – Jakarta, dan sekaligus juga disiarkan secara live melalui akun youtube channel Sampoerna Mobile Banking, sehingga bisa disaksikan juga oleh masyarakat secara luas dari rumah mereka masing-masing.

Nah, mengingat acara pengundian Grand Prize ini begitu serius, maka acara ini pun dihadiri oleh perwakilan Kementerian Sosial RI, Dinas Sosial, Kantor Notaris, pihak Kepolisian serta tim penanganan Covid-19 untuk memastikan bahwa pelaksanaan acara dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan.


Dan tentunya tak ketinggalan juga ada Bapak Henky Suryaputra yang merupakan Direktur Keuangan dan Perencanaan Bisnis Bank Sampoerna yang turut hadir dalam acara ini. Bahkan melalui sambutannya, beliau berujar bahwa “Terselenggaranya acara ini bertujuan untuk meningkatkan awareness dan memperkenalkan Sampoerna Mobile Saving lebih jauh, agar semakin diketahui oleh masyarakat luas.”

Selain itu, beliau menilai bahwa acara ini juga sebagai bentuk penghargaan Bank Sampoerna untuk para nasabahnya yang sudah setia untuk menggunakan aplikasi dan mengikuti program-program yang diberikan oleh Sampoerna Mobile Saving selama ini.

Untuk itu, tak tanggung-tanggung, Bank Sampoerna ini pun memberikan hadiah yang cukup fantastis pada acara pengundian Gand Prize tabungan SMS ini, yaitu ada total Rp300 juta yang diberikan kepada sebanyak 136 orang nasabah setia Bank Sampoerna yang ada di seluruh Indonesia.

Jadi, undian Grand Prize SMS ini akan dilaksanakan setiap tiga bulan sekali dengan hadiah utama senilai Rp100 juta untuk satu orang pemenang, dan hadiah senilai Rp25 juta untuk 8 (delapan) orang pemenang, serta hadiah sebesar Rp9 juta untuk satu orang pemenang, dan masih banyak lagi pemenang dengan nominal hadiah mulai dari Rp250 ribu.

Dan pada kali ini, hadiah Grand Prize Tabungan Sampoerna Mobile Saving (SMS) senilai Rp100 juta rupiah akhirnya dimenangkan oleh Ibu Mulya Fitria dari Maluku Utara setelah melalui pengundian yang seru namun menegangkan tersebut.

Selamat untuk seluruh pemenang

Selamat saya ucapkan untuk Ibu Mulya Fitria dan juga semua nasabah lainnya yang telah berhasil meraih kemenangan dalam acara kali ini. Semoga dengan kemenangan ini, bisa semakin memotivasi para nasabah untuk semakin semangat meningkatkan jumlah tabungannya, sehingga peluang menangnya pun bisa semakin besar. Dan buat yang belum menang, jangan berkecil hati, mungkin pada periode berikutnya adalah giliran kalian untuk menang, jadi tetap terus saja rajin menabung saja di Bank Sampoerna.

Sebab untuk Grand Prize SMS kali ini hanya diundi untuk periode poin Januari – Maret 2022. Makanya masih ada periode-periode lain yang bisa kita harapkan untuk mendulang kemenangan juga. Namun sebenarnya, selain undian Grand Prize tersebut, nasabah Tabungan Sampoerna Mobile Saving juga berkesempatan memperoleh undian bulanan juga. Makanya, kemungkinan menang bisa berkali-kali loh. Sangat menyenangkan sekali bukan? :)

Bahkan setiap tahunnya, Bank Sampoerna sudah menyediakan undian total 3 miliar hadiah yang akan diberikan melalui undian bulanan dan Grand Prize tiga bulanan tersebut. Jadi kemungkinan menang bagi nasabah yang menggunakan Tabungan Sampoerna Mobile Saving (SMS) dari Bank Sampoerna ini sangat besar kali. 

Untuk itu, bagi teman-teman yang juga penasaran dan ingin mendapatkan berbagai hadiah dari Bank Sampoerna, maka bisa langsung membuka tabungan di Bank Sampoerna dan save money today dengan memilih Tabungan Sampoerna Mobile Saving (SMS) supaya bisa mengikuti undian bulanan dan Grand Prize tiga bulanan seperti ini.

Cara membuka tabungan Sampoerna Mobile Saving (SMS) ini sangat mudah, bisa dilakukan secara online, tanpa ada saldo minimal ataupun biaya admin, dan juga dapat memanfaatkan mesin ATM bank mana pun untuk menarik uang secara gratis loh. Jadi dengan kemudahan ini, pastinya lebih yakin untuk segera buka rekeningnya dan mulai save money today bersama Bank Sampoerna sekarang juga.

Dan diperkirakan pada awal tahun 2022, sampai saat ini total pengguna aplikasi Sampoerna Mobile Banking mencapai puluhan ribu nasabah dengan dana yang berhasil dihimpun hingga akhir Maret 2022 mencapai total miliaran rupiah.


Acara Pengundian Grand Prize Bank Sampoerna Dimeriahkan HIVI!

Selain membagikan begitu banyak hadiah dengan total ratusan juta, acara pengundian grand prize Tabungan Sampoerna Mobile Saving ini juga semakin bikin bahagia karena dihibur oleh group HIVI! yang membuat suasana acara berjalan semakin meriah.

Dalam acara ini, group HIVI! benar-benar menampilkan persembahan terbaiknya sembari mengajak para undangan yang hadir dalam acara ini untuk ikut menyenandungkan berbagai lagu hits mereka seperti Remaja, Pelangi, Siapkah Kau ‘Tuk Jatuh Cinta Lagi, dan lain sebagainya.

Acara Undian Grand Prize SMS semakin meriah dengan persembahan musik dari HIVI! dan Lucky Free Band

Selain itu, yang turut juga memeriahkan acara pengundian Grand Prize Tabungan Sampoerna Mobile Saving (SMS) ini adalah Lucky Free Band yang membawa berbagai lagu yang asyik sambil mengajak seluruh undangan yang hadir untuk bernyanyi bersama.

Tak henti di situ aja, kemeriahan acara pengundian Grand Prize SMS ini semakin seru dengan tersedianya spot photo booth yang bisa digunakan oleh pengunjung untuk berfoto atau mengabadikan momen yang kemudian fotonya bisa dicetak. Selain itu, dalam acara ini ada juga quiz dan challenge berhadiah saldo Sampoerna Mobile Saving (SMS) senilai total jutaan rupiah.

Pokoknya, hadir dalam acara pengundian grand prize SMS yang diadakan oleh Bank Sampoerna ini sungguh menyenangkan, karena bukan hanya ikut senang karena melihat banyak nasabah yang menang mendapatkan hadiah, namun juga acara hiburannya sungguh sangat seru banget. Saya berharap, semoga acara ke depannya, tidak kalah seru dari hari ini. See you! :)



No comments:

Post a Comment