Indonesia Muslim Lifestyle Festival Pameran Halal Terbesar di Indonesia



Indonesia Muslim Lifestyle Festival 2019

Masih jelas diingatan saya, dulu waktu kecil, guru ngaji saya pernah mewanti-wanti kami untuk tidak sembarangan mengkonsumsi makanan dan minuman yang tidak jelas kehalalannya alias haram, karena itu bisa menjadi bagian dari keluarga setan.

Jujur, saat mendengar kalimat itu, saya dan teman-teman benar-benar takut, dan yang jelas tidak mau beteman dengan setan. Sebab setan selalu identik dengan sosok yang seram dan dilaknat oleh Allah sehingga kelak di akhirat tempatnya adalah di neraka. Seraam!

Dan salah satu ayat Al-Quran yang dibacakan oleh guru ngaji saya itu adalah ayat 168 dalam surat Al-Baqarah yang memiliki arti sebagai berikut.

Hai sekalian manusia, makanlah yang halal lagi baik dari apa yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah setan; karena sesungguhnya setan itu adalah musuh yang nyata bagimu. [Surat Al-Baqarah ayat 168].

Selain itu, Beliau juga mengungkapkan bahwa makanan yang halal menjadi salah satu syarat diterimanya amal ibadah dan dikabulkannya doa. Sebaliknya, sesuatu yang haram menyebabkan tidak diterimanya amal dan dikabulkannya doa-doa kita. 

Padahal kita semua tahu, sejatinya kita diciptakan oleh Allah ke dunia ini adalah untuk beribadah kepadaNya, lantas bagaimana jika ibadah dan doa kita tidak diterima lantaran kita mengunakan barang-barang yang haram? Sungguh sangat disayangkan bukan?

Nasehat itu masih terngiang-ngiang di ingatan saya hingga saat ini. Untuk itu, sangat penting bagi saya untuk selalu jeli dalam memilih berbagai produk yang akan dikonsumsi dan digunakan, agar tidak terjebak dalam barang-barang yang haram dan berujung pada penyesalan di akhir hayat kelak.

Mengingat begitu pentingnya “halal” ini, maka dalam keseharian saya sebisa mungkin untuk selalu menggunakan dan mengkonsumsi makanan yang halal. Ya, bagi saya pribadi halal adalah keharusan yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Halal adalah Harga Mati. 

Dan saya semakin senang, karena kini berbagai pihak mulai memperhatikan tentang pentingnya “Halal” ini, dan menjadikannya sebagai bagian dari budaya yang terus dilestarikan sehingga menjadi gaya hidup yang diterapkan dalam berbagai sektor kehidupan ini. Dan salah satu ajang yang kini mengupayakan agar gaya hidup selalu berkonsep dengan segala hal yang halal, adalah Indonesia Muslim Lifestyle Festival.

APA ITU INDONESIA MUSLIM LIFESTYLE FESTIVAL?

apa itu Indonesia Muslim Lifestyle Festival
Apa itu Indonesia Muslim Lifestyle Festival?
Indonesia Muslim Lifestyle Festival merupakan sebuah pameran industri syariah dan halal terbesar yang menyuguhkan gaya hidup halal secara komprehensif. Dimana halal tak lagi sebatas ajaran agama saja, namun melalui pameran ini kita bisa melihat bagaimana dimasukannya nilai-nilai Islam ke dalam praktik bisnis, halal kini telah menjadi tren dunia sekaligus gaya hidup masyarakat (halal lifestyle).

Dan kehadiran pameran ini diyakini terinspirasi dari MIHAS (Malaysia International Halal Showcase) yang juga meupakan sebuah pameran dagang industry halal bertaraf internasional dan selalu dinanti pelaku industry, produsen, distributor, dan pembeli produk halal. 

Bahkan dalam 12 tahun terakhir, MIHAS telah menarik lebih dari 31.2406 pengunjung dari seluruh dunia. Negara yang menjadi partisipan diantaranya: Indonesia, Filipina, Korea Selatan, Jepang, China, Belgia, Iran, Perancis, India, Palestina, Arab Saudi, Afrika Selatan, dan Turki.

Untuk itu, kehadiran Indonesia Muslim Lifestyle Festival ini nantinya diharapkan bisa menjadi salah satu jalan untuk mewujudkan Indonesia sebagai tuan rumah untuk penyelenggraan pameran halal yang menjadi kiblat bagi dunia, terlebih gaya hidup halal telah menunjukan secara nyata mampu mendorong perekonomian nasional dan geliat dunia usaha karena bisa melibatkan berbagai pihak.

TUJUAN HADIRNYA INDONESIA MUSLIM LIFESTYLE FESTIVAL

Tujuan diadakannya Indonesia Muslim Lifestyle Festival
 Indonesia Muslim Lifestyle Festival hadir untuk edukasi tentang produk halal dan membantu meningkatkan perekonomian
Sebagai negara dengan penduduk Islam terbesar di dunia, Indonesia sebenarnya memiliki potensi yang besar terhadap perkembangan industri halal dan syariah. Namun sayangnya, potensi tersebut belum diimbangi dengan prestasi yang baik di tingkat global.

Bahkan berdasarkan data dari Global Islamic Economy Report 2016/2017 dan 2017/2018, ternyata Indonesia hanya menempati peringkat 10 dari 15 negara dalam bidang ekonomi syariah. Selain itu, perkembangan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia juga tertinggal dari negara mayoritas nonmuslim seperti Thailand dan Australia.

Tentu hal ini menjadi tantangan bagi kita semua. Nah, untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap industri halal dan membangun kesadaran menjalahkan gaya hidup halal ini maka kini hadir LIMA Event berkolaborasi dengan Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI), Perkumpulan Lembaga Dakwah dan Pendidikan Indonesia (PULDAPII) dan Yayasan Alumni Pesantren Islam Al Irsyad Tengaran (YAPIAT) menyelenggarakan pameran industri dan gaya hidup halal terbesar dan terlengkap di Indonesia Muslim Lifestyle Festival (Muslim Life Fest) 2019 di Jakarta Convention Centre.

Dimana kehadiran Indonesia Muslim Lifestyle Festival (Muslim Life Fest) bertujuan untuk mengembangkan industri halal menjadi besar dan semakin dikenal luas oleh berbagai kalangan. Makanya kini, Indonesia berupaya mengenalkan halal menjadi gaya hidup dan hijrahnya umat Islam di Indonesia khususnya, dan masyarakat dunia umumnya.

Selain itu, langkah ini perlu dilakukan mengingat bahwa sejatinya halal bukan lagi hanya menjadi terfokus pada ibadah semata, tetapi kini halal mencakup banyak hal dan jauh lebih luas lagi. Bahkan kehadiran halal menjadi bagian dari gaya hidup dan bisa memberikan peluang dalam bidang ekonomi.

Hal ini juga yang diungkapkan oleh Bapak Perry Warjiyo selaku Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) bahwa gaya hidup halal mampu secara nyata mendorong perekonomian nasional dan geliat dunia usaha. “Halal lifestyle berlaku bagi berbagai pihak.” jelasnya.  

Acara ini sekaligus juga sebagai wahana edukasi dan sosialisasi umat Islam mengenali kembali esensi konsep halal yang sepenuhnya dapat diaplikasikan dalam segala sendi kehidupan. Karena faktanya ekonomi halal telah diakui dunia dapat menggerakan perekonomian secara signifikan.

Ya, ternyata gaya hidup halal bisa memberi berpengaruh pada perekonomian suatu negara. Dan ini juga yang terungkap berdasarkan Data Global Islamic Economy Report, bahwa nilai aset keuangan syariah global pada 2016 mencapai USD 2,2 triliun, tumbuh 10% dari 2015 yang sebesar USD 2 triliun dan diperkirakan akan bertambah menjadi USD 3,8 triliun pada 2022.
Indonesia Muslim Lifestyle Festival
Indonesia Muslim Lifestyle Festival mempuunyai peluaang untuk menjadi industri syarriah berkelas dunia
Bukan itu saja, ternyata tren halal juga semakin berkembang setelah negara-negara dari OIC (Organisation of Islamic Cooperation) memfokuskan diri dalam pengembangan pasar produk halal seperti kosmetik, makanan, pakaian, pendidikan, pariwisata dan bahkan properti.

Maka dari itu, diharapkan dengan kehadiran Indonesia Muslim Lifestyle Festival ini maka potensi industri halal yang ada di Indonesi bisa terus meningkat, dan bisa turut memberikan sumbangsih yang bagus bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia di masa-masa yang akan datang.

Sebab menurut saya pribadi, Indonesia mempunyai peluang yang sangat besar untuk menjadi negara yang maju di masa depan, karena Indonesia memiliki potensi dan pangsa pasar yang besar untuk mengembangkan berbagai industri yang berbasis syariah terkuat di dunia nantinya.  

ALASAN DATANG KE INDONESIA MUSLIM LIFESTYLE FESTIVAL

Untuk itu, mari kita ramai-ramai datang ke pameran Indonesia Muslim Lifestyle Festival ini, di sini kita bisa melihat langsung berbagai produk halal dari berbegai sektor yang hanya digelar selama tiga hari saja, yaitu tanggal 30 Agustus sampai 01 September 2019 di Jakarta Convention Centre (JCC) - Jakarta

Nah ada beberapa alasan kenapa kita wajib datang ke Indonesia Muslim Lifestyle Festival ini, karena pameran ini akan menawarkan konsep pameran yang berbeda dari pada pameran pada umumnya yang dihelat di atas lahan seluas 13.000 M2 ini.

Bahkan nantinya di sini akan ada 300 stand yang dihadirkan di sini dengan menawarkan produk-produk halal dari 8 sektor yang saya maksud yaitu, sekolah berbasis islam, modest fashion, halal food, halal travel, sharia property, halal cosmetic, halal media dan startup berbasis syariah. Sungguh lengkap bukan? 

Dan berikut ini beberapa alasan lain yang membuat langkah kaki saya sudah tidak sabar untuk datang ke Indonesia Muslim Lifestyle Festival ini, yaitu sebagai berikut:

1.       Terdapat Islamic Education Fair
Memilih sekolah yang tepat bagi anak-anak sangat penting, karena tak jarang sekolah pun turut membentuk kepribadian dan kecerdasaan anak. Untuk itu, di pameran ini juga tersedia Islamic Education Fair yang memberi kesempatan kepada para orang tua yang ingin mengenal lebih dalam tentang pendidikan Islam yang berorientasi global.
Indonesia Muslim Lifestyle Festival hadirkan Islamic Education Fair
Indonesia Muslim Lifestyle Festival hadirkan Islamic Education Fair
Nah, di sini, PULDAPIA menghadirkan lebih dari 50 sekolah berbasis Islam, sehingga memberikan kita banyak informasi pilihan sekolah yang tepat bagi buah hati kita. Nah, pameran ini diharapkan dapat mengajak masyarakat untuk mengenal lebih dalam pendidikan tinggi Islam yang kini berkembang dinamis untuk menjawab kebutuhan lapangan kerja yang lebih meluas lagi nantinya.

2.       Terdapat Pusat Jajajanan Halal
Dan datang ke pameran ini kita juga akan dimanjakan oleh makanan dan minuman yang enak-enak namun tetap halal, karena seluruh tenant yang terlibat di pesta jajanan halal ini nantinya, semua produknya telah memiliki sertifikasi Halal MUI atau sedang dalam proses finalisasi pengurusannya.

Dan ada yang unik juga log di sini, yaitu kita sebagai pengunjung akan diperkenalkan dengan profesi khusus untuk peracik makanan halal yang ternyata juga telah mendapatkan sertifikasi kompetensi food handler
Indonesia Muslim Lifestyle Festival hadirkan Pusat Jajanan halal
Indonesia Muslim Lifestyle Festival hadirkan Pusat Jajanan Halal
Bahkan, nantinya LPPOM MUI akan mengadakan Olimpiade Halal bertajuk “Produk Halal Pilihan Generasi Millenial” yang rencananya akan diikuti oleh 2000 siswa SMA/sederajat se-Jakarta sehingga nanti .

3.       Tersedia Job Fair
Di acara ini juga akan hadir sejumlah perusahaan muslim yang akan membuka kesempatan kerja berupa lowongan kerja bagi masyarakat yang sedang mencari kerja dan ingin mendapatkan karir yang lebih baik dari saat ini.
Indonesia Muslim Lifestyle Festival hadirkan Job Fair
Indonesia Muslim Lifestyle Festival hadirkan Job Fair
Untuk itu, saat datang ke sini sekalian bisa membawa berkas lamaran pekerjaan (baik softcopy maupun hardcopy), siapa tahu ada perusahaan yang memang cocok dan berjodoh dengan kkita untuk menjadi tempat bekerja nantinya.

4.       Terdapat Hijabbers Gathering 
Nah, khusus buat para muslimah, di sini juga ada kegiatan hijabbers gathering  loh, jadi manfaatkan kesempatan ini, karena akan mengupas tuntas soal karya dan kreativitas muslimah dalam menghidupkan gaya hidup halal, dan juga membahas tentang bagaimana bisnis busana muslim yang memiliki prospek yang sangat cerah untuk ditekuni di masa yang akan datang.

5.       Diselenggarakan Seminar dan Workshop
Datang ke sini kita juga bisa menimba ilmu ddari seminar dan workshop bisnis yang ada. Dimana nantinya akan ada pelatihan ekspor, digital marketing, konseling bisnis tentang pengurusan legalitas usaha, sertifikat halal, HAKI, ISO dan sebagainya.

Selain itu, pameran ini diharapkan dapat memberikan peluang dan kesempatan yang luas bagi pengusaha yang ingin berkembang lewat forum bisnis, investor forum dan business matching dengan internasional buyers. Bagi para startup, bisa memanfaatkan kesempatan mengikuti ajang kompetisi social entrepreneurship.  

Masih banyak lagi sederet acara lain yang tak kalah menarik yang disajikan di acara ini. Makanya sangat sayang untuk melewatkan datang ke pemaran yang satu ini. Terlebih diakui oleh Ibu Lia Indrasari selaku Direktur Lima Armada Utama bahwa “Pameran ini menggabungkan konsep B to C dan B to B yang konfrehensif langsung menyentuh segala aspek kehidupan muslim. Kami berharap insya Allah Indonesia Muslim Lifefest dapat menjadi ajang berbagai lini bisnis syariah berkumpul untuk bersama memajukan industri syariah Indonesia dan bisa menjadi trend setter pameran industri halal di Indonesia.”
Indonesia Muslim Lifestyle Festival diselenggarakan di JCC
Indonesia Muslim Lifestyle Festival diselenggarakan di JCC
Nah, buat teman-teman yang ingin datang ke sini, catat baik-baik tanggalnya ya, yaitu mulai 30 Agustus – 01 September 2019 yang dibuka mulai pukul 09:00 WIB - 21:00 WIB dengan harga tiket Rp 25 ribu per orang di Jakarta Convention Centre (JCC) - Jakarta. Namun khusus hari Jumat (30/08/19) Tiket GRATIS!

Untuk itu, ayo teman-teman kita ramai-ramai bersama temen-teman dan seluruh keluarga untuk mengunjungi pameran Indonesia Muslim Lifestyle Festival ini, supaya bisa merasakan langsung betapa serunya menikmati pameran halal terbesar di negeri kita tercinta ini. Sampai jumpa di sana ya teman-teman semua.  :)


Informasi lebih lanjut:
Website: www.muslimlifefest.com
Instagram: @indonesiamuslimlifefest




No comments:

Post a Comment