Mudik adalah tradisi tahunan yang
dilakukan oleh banyak orang di penghujung bulan puasa. Bahkan mudik menjadi salah
satu momen yang begitu dinantikan oleh banyak orang, karena pada kesempatan
tersebut, kebanyakan perantau akan kembali pulang ke kampung halamannya untuk
bertemu dengan keluarga, sanak suadara dan juga kerabat lainnya.
Makanya tak heran, pada
penghujung bulan ramadhan akan sangat banyak bangat orang-orang yang akan
mudik, mereka seolah-oleh berlomba-lomba untuk menyerbu kampung halamannya, termasuk
saya pribadi, karena berkumpul dengan keluarga dan saudara pada hari lebaran
adalah kebahagian yang sangat luar biasa yang sangat sayang untuk dilewatkan.
Berbicara tentang mudik ini, maka
Kementerian Perhubungan (KemenHub) pada mudik tahun 2019 ini memberikan
kesempatan kepada warga untuk menikmati mudik gratis, terutama bagi para
pemudik yang biasanya menggunakan sepeda motor.
BUKA PUASA & NGOBROL BARENG MENHUB
Informasi ini saya dapatkan saat
saya menghadiri acara buka puasa dan ngobrol bareng MenHub yang mengundang
Blogger dan juga Vlogger yang berlangsung kemarin (24/05/19) di gedung
Multivision Tower Lantai 25 Green House Cooworking Space and Office - Jakarta
Selatan.
Dimana Kemenhub akan menyediakan mudik
gratis dengan kapal laut, bus dan kereta api untuk mempermudah warga yang ingin
mudik, dan ternyata antusis warga yang ingin memanfaatkan kesempatan mudik
gratis bareng KemenHub ini sangat tinggi sehingga kuotanya sudah penuh, namun
kemungkinan akan ditambah jika memang situasi dan kondisi memungkinkan.
Buka Puasa dan Ngobrol Bareng MenHub Bapak Budi Kaya Sumadi (Tengah) |
Hal ini juga yang diungkapkan
oleh Bapak Budi Karya Sumadi selaku
Menteri Perhubungan (Menhub) dalam acara yang bertajuk “Mudik Bareng Asyik
Lancar” yang bertujuan untuk memberikan pelayanan mudik gratis menggunakan
transportasi umum secara bersama-sama, sehingga perjalanan mudik akan terasa
asyik dan lancar.
Mudik gratis ini sengaja digelar
oleh KemenHub untuk para pemudik yang biasa menggunakan sepeda motor agar
mereka beralih ke transportasi umum, karena diakui oleh Pak Budi bahwa mudik
menggunakan motor lebih berbahaya karena memiliki tingkat kecelakaan yang lebih
tinggi.
Bahkan berdasarkan data pada
musim mudik tahun 2018 yang lalu, ternyata kecelakaan yang terjadi saat mudik
didominasi oleh pemotor sebanyak 70 persen. Melihat fakta ini, maka KemenHub
ingin mengurangi angka kecelakaan ini supaya semakin berkurang atau bisa hilang
pada mudik tahun 2019 ini.
Untuk bisa menikmati mudik gratis
ini, ternyata pendaftarannya sudah dimulai sejak bulan Maret yang lalu. Dimana
salon pemudik bisa mengajukan pendaftaran melalui situs mudik gratis Dinas
Perhubungan di beberapa daerah masing-masing, dengan syarat pemudik yang
menggunakan sepeda motor diwajibkan melampirkan STNK dan berlaku untuk 1
keluarga untuk satu motor.
Untuk arus mudik tahun 2019 ini,
Kemenhub akan menyediakan 1.200 Bus untuk menampung sekitar 54.000 peserta
mudik dan akan tersedia 100 truk untuk mengangkut 3.500 unit sepeda motor
dengan 40 kota tujuan yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa
Yogyakarta, Jawa Timur dan Sumatera. Untuk jadwal keberangkatan mudik pada
tahun 2019 bagi warga yang menggunakan Bus yaitu:
- Jakarta (Silang Monas): Tanggal 31 Mei 2019 (17:00 WIB) atau 01 Jun 2019 (08:00 WIB)
- Pekansari Stadium Bogor (Bogor Raya Depok): Tanggal 01 Juni 2019 (10:00 WIB)
- Kantor Pemkab Tangerang (Tangerang Raya): Tanggal 01 Juni 2019 (10:00 WIB)
- Lapangan Summarecon Bekasi (Bekasi Raya): Tanggal 01 Juni 2019 (10:00 WIB)
Selain menyediakan mudik gratis
bagi pagi pemotor, Kemenhub juga menyediakan mudik gratis bagi para peyandang
disabilitas, sehingga sauadara-saudara kita ini tetap bisa juga menikmati mudik
dengan nyaman dan aman pada lebaran kali ini.
MenHub Bapak Budi ngobrol bareng dengan beberapa Vlogger |
Sedangkan untuk mudik menggunakan
kapal laut, KemenHub menyediakan kuota untuk penumpang sebanyak 6.000 orang dan
motor 3.000 unit. Dimana nantinya pemudik akan menggunakan Kapal Ro-Ro yang
memiki ukuran 5.000 GT sebanyak 3 unit dengan kapasitas angkut yaitu 1.000
motor dan 2.000 penumpang per kapal.
Dan mudik gratis dengan kapal
laut ini akan melayani tiga lintasan yaitu: Jakarta – Lampung (PP), Jakarta –
Semarang (PP) dan Jakarta – Surabaya (PP) yang akan diberangkatkan pada tanggal
01 Juni 2019 dan balik pada tanggal 08 Juni 2019.
Untuk memperlancar perjalanan
arus mudik ini, KemenHub telah menggandeng berbagai pihak terkait untuk saling
bekerjasama mempersiapkan armada dan juga infrastruktur supaya arus mudik 2019
bisa berjalan lancar tanpa hambatan.
Jujur saya sangat senang bangat
dengan adanya mudik gratis ini, selain lebih aman dan nyaman karena
difasilitasi oleh pemerintah, Mudik gratis ini juga benar-benar membantu bagi
masyarakat yang membutuhkan sehingga mereka bisa lebih hemat dalam pengeluaran
biaya mudik.
TIPS MUDIK AMAN & ASYIK DENGAN KENDARAAN UMUM
Dan supaya mudik lebaran tahun
2019 ini bisa berjalan lancar, aman dan asyik dengan kendaraan umum, berikut
ini beberapa tips yang bisa kita lakukan yaitu sebagai berikut:
- Bawalah barang bawaan secukupnya saja supaya tidak mengalami kesusahan karena membawa beban yang berat dan juga akan kesulitan menyimpan barang-barang tersebut karena tempat yang terbatas.
- Bawalah uang tunia secukupnya saja dan sebaiknya diletakkan di banyak tempat, sehingga saat salah satu uang ada yang hilang, kita masih punya cadangan uang yang lainnya. Dan lebih baik membawa kartu pembayaran non-tunai kalau kita butuh untuk melakukan transaksi pembelian.
- Jangan lupa membawa obat-obat pribadi, karena biasanya jika melakukan perjalan jauh saat puasa biasanya rawan muncul masalah kesehatan. Oleh karena itu, selalu siap sedia untuk membawa obat-obatan pribadi yang kita miliki.
- Jangan lupa bawa perbekalan yang cukup saat mudik karena kemungkinan besar kita akan sahur atau buka puasa di jalan. Oleh karena itu, jangan lupa untuk menyiapkan perbekalan sederhana seperti air mineral, kue kering, roti dan snack lainnya.
- Pilih pakaian yang nyaman yaitu yang tidak terlalu tipis dan tebal karena akan sangat mengganggu saat perjalanan jauh. Dan sebaiknya hindari menggunakan pakaian yang terbuka terutama bagi perempuan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Dan siapkan baju ganti untuk antisipasi jika dibutuhkan.
- Selalu waspada kondisi sekitar dan selalu awasi barang bawaan kita supaya tidak berpindah tangan. Dan sebaiknya hindari menerima makanan dan minuman dari orang yan baru dikenal untuk mengantisipasi niat jahat orang lain terhadap kita.
- Jangan powerbank supaya batrai gadget tidak kehabisan saat di jalan, dan jangan lupa membawa headset atau earphone untuk mendengarkan musik supaya tidak jenuh di perjalanan.
Nah, semoga dengan tips ini, teman-teman semakin nyaman,
aman dan asyik perjalanan mudiknya ke kampung halaman masing-masing dengan
menggunakan kendaraan umum yang sudah disediakan oleh Kemenhub ini.
Selamat mudik ya teman-teman semua, tetap waspada dan hati-hati di jalan, semoga perjalanannya
lancar hingga sampai di tujuan dan nanti bisa kembali lagi ke Jakarta dengan
selamat. Aamiin…
No comments:
Post a Comment