Investasi Saham itu Bukan Judi



Para Nara sumber acara Money Brunch

Hari ini, 03 Oktober 2015 saya menghadiri acara Money Brunch 5 yang diadakan di Gedung IDX (Indonesian Stock Exchange) Bursa Efek Indonesia yang bertujuan untuk mensosialisasikan tentang potensi pasar modal yang masih terbuka sangat luas bagi investor lokal, karena tak bisa kita pungkiri pasar modal mempunyai peranan yang sangat penting pada perekonomian Indonesia, untuk itu melalui acara ini Money brunch 5 sengaja mengangkat tema tentang SAHAM yang selama ini dinilai menjadi momok yang menakutkan bagi banyak orang.

Berbicara tentang saham saya sendiri sangatlah awam, bahkan dipikiran awam saya berbicara tentang saham itu sangat rumit, untuk itu saya tertarik mendaftar diacara ini karena pengen tahu lebih banyak tentang apa itu saham dan seperti apa cara kerjanya.

Dari materi yang saya terima hari ini, saya bisa mengartikan saham itu sebuah langkah bijak berinvestasi dengan berbelanja nilai tertentu yang nantinya akan mendapatkan surat berharga yang merupakan tanda kepemilikan seseorang atau badan terhadap suatu perusahaa.
Namun muncul sebuah pertanyaan pada kaum awam sperti saya ini, apakah saham itu judi?

Dan ditegaskan oleh Mas Kemas perwakilan dari IDX (Indonesian Stock Exchange) Bursa Efek Indonesia, jika saham itu bukanlah sebuah judi, jadi tidak haram, memiliki saham sama dengan kita memiliki perusahaan, dan kita bisa pantau sekaligus memprediksi tentang saham kita akan seperti apa kedepannya.


Tips memilih Saham yang baik adalah membeli saham yang produknya kita gunakan sehari-hari, seperti sehari hari kita gunakan odol merek apa, sabun merek apa, samphoo merek apa, maka kita juga bisa membeli saham dari perusahaan yang kita gunakan produknya tersebut, karena kita sendiri sudah yakin akan kualitas produknya, maka perusahaan tersebut juga mempunyai kredibilitas yang baik pula.

Dan jika ditanya kapan saat yang baik membeli saham, maka belilah sekarang, “mulai lebih cepat adalah lebih baik, karena tidak ada saat yang tepat selain secepatnya” ungkap Mas Kemas saat menadu tour di gedung IDX diakhir acara hari ini.


Dan saat ini untuk memantau tentang saham sangatlah gampang, cukup dalam genggan dengan mengintal aplikasi POEMS dari Phillips yang bisa kita install di handphone kita sehingga dengan mudah kita bisa mengeceka dan memantau saham yang kita miliki atau yang ada di bursa saham secara mudah.


Jadi, jangan ragu untuk berinvestasi dalam bidang saham, karena semakin hari saham akan semakin melambung seiring daya konsumtif kita, untuk itu sudah selayaknya kita bisa menyisipkan sebagain penghasilan kita untuk berinvestasi seperti disaham ini, dan mungkin pengen tahu juga bagaimana mengatur keuangan kita, bisa coba install aplikasi Jojonomic karena akan memppermudah kita dalam mengatur keuangan kita.

Bijak mengatur keuangan sangat diperlukan untuk masa depan yang baik, dan semua itu ada ditangan kita sendiri, dan taka da salahnya kita untuk mulai berpikir kedepan dengan melakukan investasi dibidang salahm ini, karena siapapun boleh untuk memiliki saham dan berinvestasi dibidang ini.

Mengutip lagi kata Mas Kemas “Tak ada ruginya berinvestasi di bidang saham, dan dari saham inipun kita bisa merancang masa depan dan hari tua kita dengan baik”

So, mari kita jangan boros menghabiskan uang kita semuanya tanpa memikirkan untuk berinvestasi, kita harus bisa bijak mengaturnya, dan salah satu post keuangan yang perlu kita perhatikan berinvestasi dibidang saham, jika kita berpikir rumit maka semua akan menjadi rumit, tapi jika kita bermikir mudah maka semua akan mudah. Jadi berpikirlah bahwa investasi saham itu mudah :)



2 comments:

  1. Betul Mas. Investasi saham itu mudah kok. Udah mulai kan Mas? :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehehe mas Dani... saya belum coba, baru sedikit belajar dari acara kemarin itu,... ajarin dong Mas tp gratis ya... heheheh

      Delete