Tuesday, June 28, 2022

JNE Gelar Program "JNE Ngajak Online" Bagi Pelaku UMKM


Saat kita berkunjung ke suatu daerah, selalu ada saja produk UMKM yang bisa membuat kita tergoda sehingga ingin membelinya. Begitu pun saat saya berkunjung ke Aceh kemarin, saya langsung jatuh cinta saat melihat produk Peci Meukeutop motif bordir khas Aceh yang dijual oleh UMKM di sana.

Hal yang sama juga terjadi saat saya berkunjung ke daerah lain, saya kerap kali menemukan produk UMKM yang bagus-bagus kemudian membelinya, terutama untuk produk kuliner dan fashion yang memiliki keunikan dan sekaligus menjadi ciri khas dari daerah tersebut.

Sejauh ini, menurut saya produk UMKM di Indonesia tidak kalah dengan produk negara lain. Makanya saya bangga banget dengan produk buatan UMKM Indonesia. Namun di sisi lain, produk UMKM kita masih perlu dukungan supaya bisa terus berkembang.

Apalagi kita tahu, jumlah UMKM di Indonesia sudah sangat banyak, bahkan menurut data Kementerian Koperasi dan UKM mencatat jumlah usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Indonesia mencapai 65,47 juta unit pada tahun 2019, dan jumlah UMKM ini terus meningkat setiap tahunnya.

Nah, salah satu car akita untuk mendukung kemajuan UMKM di Indonesia bisa dengan membeli produk UMKM, karena membeli produk UMKM seperti ini adalah salah satu cara kita mendukung UMKM yang ada agar bisa terus berkembang. Dukungan terhadap UMKM sangat diperlukan, karena UMKM punya peran penting dalam pertumbuhan ekonomi bangsa dan juga bisa mengurangi pengangguran yang ada.

Untuk mendukung kemajuan UMKM ini perlu kerjasama semua pihak. Makanya, JNE sebagai perusahaan yang bergerak dalam bidang pengiriman logistik nasional pun turut hadir untuk memberikan dukungan kepada para pelaku UMKM dengan mengadakan Program “JNE Ngajak Online” bagi pelaku UMKM.

JNE Gelar Program "JNE Ngajak Online" Meriahkan HUT Jakarta

Program “JNE Ngajak Online” ini sudah diadakan oleh JNE sejak tahun 2017 yang lalu dengan tujuan memberikan dukungan dan juga edukasi mengenai strategi penjualan di era digital untuk meningkatkan potensi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia.

Dan pada tahun 2022 ini, program “JNE Ngajak Online” mengusung tema “Goll..Aborasi Bisnis Online” yang diselenggarakan di 60 kota di seluruh Indonesia dalam rangka memeriahkan Hari Ulang tahun (HUT) kota-kota tersebut agar semakin meriah.

Nah kali ini, dalam rangka memeriahkan HUT Kota Jakarta yang ke – 495, ternyata JNE pun kembali hadir menggelar program webinar secara Hybrid “JNE Ngajak Online 2022” pada tanggal 24 Juni 2022 yang lalu dengan menghadirkan para pembicara yang mewakili pelaku UMKM dari berbagai kategori produk yang merupakan brand artisan lokal Indonesia.

Sebut saja ada Adrie Basuki (Founder Adriebasuki.id dan Mindfulness Coach - Roemah Bahagia), Najla Bisyir (Founder Bittersweet by Najla), Titis Sapoetra (Fashion Designer Celebrity dan Brand Owner @ts.the.label) dengan tema pembahasan “Mindfulness, Kunci Usaha Melejit!”.

Selain itu, hadir pula Kurnia Nugraha selaku Head of Media Relation JNE dan Luthfi Safitri Zein selaku Head of Roket Indonesia yang akan menyampaikan dukungan JNE sebagai perusahaan logistik Nasional dalam mendukung UMKM Indonesia agar dapat meningkatkan daya saing di Era Post Normal saat ini.

JNE gelar program "JNE Ngajak Online" untuk dukung UMKM

Dan membuka acara ini, Bapak Sandiaga Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menyampaikan bahwa UMKM merupakan salah satu sektor yang turut memberikan kontribusi terhadap kemajuan dan pemulihan perekonomian Nasional akibat dampak dari pandemi Covid - 19.

Untuk itu, pemerintah melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif memberikan dukungan kepada berbagai industri kreatif agar tatap tumbuh dengan cepat melalui berbagai program, termasuk kepada pelaku UMKM sebagai penyokong ekonomi nasional yang mampu menyerap banyak tenaga kerja ini.

Dan lebih lanjut Bapak Sandiaga Uno juga menuturkan dukungannya atas program JNE “Ngajak Online 2022” karena dinilai mampu memberikan engagement kepada pelaku UMKM sehingga semakin teredukasi dan terintegrasi pada sebanyak 60 kota baik online maupun offline.

Selain itu, Bapak M. Feriadi Soeprapto selaku Presiden Direktur JNE menuturkan bahwa “JNE kembali menghadirkan program “JNE Ngajak Online 2022” dengan tujuan untuk memberikan edukasi mengenai strategi, inovasi serta kolaborasi di era digital, agar para pelaku UMKM dapat meningkatkan potensi dan juga daya saing di era post normal ini.”

Jadi bisa dibilang, hadirnya program JNE Ngajak Online 2022 merupakan salah satu bukti nyata, bentuk komitmen dan dukungan JNE sebagai perusahaan express dan logistic nasional dalam memberikan kontribusi terhadap kemajuan dan pemulihan ekonomi nasional akibat dampak dari pandemi Covid-19.

Dan sesuai dengan tagline “Connecting Happiness” dimana JNE selalu berusaha untuk menghubungkan kebahagiaan dan memberikan manfaat seluas-luasnya kepada seluruh masyarakat Indonesia dengan berbagai program dan layanan terbaiknya.

Untuk itu, Bapak Eri Palgunadi selaku VP of Marketing JNE mengatakan, bahwa salah satu aktivitas yang terpenting dalam ekosistem bisnis online adalah pengiriman sebagai salah satu faktor yang dapat menentukan keberhasilan suatu transaksi online, mulai dari cara pengemasan paket dan pemanfaatan produk layanan JNE sesuai kebutuhan para pelaku UMKM.

Dan beliau melihat bahwa UMKM di Jakarta memiliki potensi yang besar untuk berkembang apabila dapat memaksimalkan penjualan secara online, “Karena itulah JNE hadir dan menyelenggarakan program “JNE Ngajak Online 2022” dengan tema “Golllaborasi Bisnis Online” yaitu JNE melakukan engagement dengan UMKM Lokal di 60 kota secara online dengan mengedukasi dan mengintegrasi baik offline maupun online sehingga 360 marketing tercipta”.


JNE Mengadakan Kuis Berhadiah Produk UMKM Jakarta

Menariknya acara ini tidak hanya memberikan penjelasan mendalam mengenai strategi distribusi paket serta pemasaran trend digital saja, namun JNE juga memberikan kesempatan bagi peserta yang mengikuti acara “JNE Ngajak Online JNE 2022” untuk mendaftar langsung menjadi member JNE Loyality Card (JLC) sehingga bisa mendapatkan bonus 10 poin.

Tidak hanya itu, acara JNE Ngajak Online 2022 pun semakin meriah dengan JNE juga membagikan voucher free ongkir senilai Rp.100.000 yang akan dibagikan kepada peserta, selain itu peserta juga akan mendapatkan sertifikat webinar (e-Certificate).

Selain itu, dalam rangkaian program HUT Kota Jakarta ini, JNE juga memberikan pelanggan yang berada di area Jakarta untuk dapat menikmati program promo Ongkos Kirim Gratis untuk service pengiriman Reguler yang berlangsung pada tanggal 22 Juni 2022.

Dan serunya lagi, JNE juga akan memberikan hadiah untuk followers media sosial JNE yang mengikuti kuis di akun Instagram resmi JNE yaitu @JNE_ID dari 22 Juni s.d 29 Juni 2022 dengan menceritakan sejarah ondel-ondel dan kaitannya dengan kota Jakarta melalui kolom komentar.

Nah, pemenang dari kuis ini akan mendapatkan produk UMKM Jakarta yang tergabung dalam member JLC yaitu, ada produk dari @ikat_ind @duanyam dan @tioriabycaramia.official, sebagai bentuk dukungan JNE terhadap kemajuan UMKM Jakarta. Jadi ayo pada ikutan kuisnya ya! 😊

Oh iya, buat teman-teman yang kemarin tidak sempat ikut acara ini dan ingin menonton detail rangkaian acara program “JNE Ngajak Online 2022” dengan tema “Golllaborasi Bisnis Online” maka bisa menyaksikannya di channel youtube JNE ID ya. 

No comments:

Post a Comment