Monday, April 29, 2019

Tips Mencegah Hipoglikemia Saat Berpuasa



Menghitung hari, detik demi detik, tak terasa bulan suci ramadhan akan datang lagi, sungguh suatu anugreh yang sangat indah bagi kita yang masih diberikan kesempatan untuk bisa bertemu dengan bulan yang penuh berkah ini.

Selain begitu banyak pahala yang berlipat ganda, banyak momentum indah yang bikin saya sangat merindukan bulan puasa. Yups, saya rindu dengan suasana sahurnya, rindu suasana buka puasanya, rindu dengan suasana tarawihnya, dan juga rindu dengan segala hidangan ala ramadhan yang sangat nikmat dan lezat.

Tuesday, April 16, 2019

Ketika Kuharus Merelakamu Pergi


Anak-anaku,
Rasanya baru kemarin kumelihat mu pertama kali melangkah masuk dari gerbang sekolah ini, Mengembangkan senyum manis bersama asa yang menggebu, Membawa keriangan yang mengisi cawan-cawan waktu,
Hingga sepi tak pernah berpesata di sini.

Friday, April 12, 2019

EWINDO Tawarkan Benih Hortikultura Secara Online



Saya termasuk orang yang senang makan sayur. Apapun jenis sayurnya saya suka, sebab menikmati makanan tanpa sayur itu rasanya ada yang kurang. Makanya, bisa menikmati sayuran segar setiap hari itu pasti sangat menyenangkan, bukan saja memberikan citarasa makanan menjadi semakin nikmat, namun tentu saja akan membuat tubuh kita juga menjadi semakin sehat, karena sayuran merupakan makanan yang sangat bagus untuk tubuh kita.

Bahkan menurut hasil sebuah penelitian dalam Health Surveys for England menunjukan bahwa pola makan yang kaya sayur-sayuran serta buah bisa melindungi tubuh dari resiko kanker, penyakit jantung, gangguan pada usus dan saluran pencernaan.

Monday, April 8, 2019

Buku "Lima Hutan, Satu Cerita" Sudah Terbit




“Hutan adalah paru-paru dunia,” begitulah penggambaran betapa pentingnya fungsi keberadaan hutan bagi seluruh dunia. Hutan mempunyai peranan yang begitu vital dalam kehidupan kita ini. Dimana keberadaan hutan akan menentukan keberlangsungan hidup kita di muka bumi ini.

Makanya menurut saya, tidak berlebihan jika mengibaratkan hutan sebagai paru-parunya dunia, karena mengingat hutan merupakan salah satu pendukung yang sangat penting bagi keseimbangan alam ini. dan bila hutan rusak, maka bencana alam dan permasalahan hidup akan terjadi di mana-mana.

Saturday, April 6, 2019

Kemanapun Semakin Aman & Nyaman Bersama GOJEK



Waktu adalah uang, begitulah sebagian dari kita mengartikan betapa berharganya sebuah waktu. Saya juga termasuk orang yang menganut paham ini, sebab waktu tak akan pernah bisa kembali, telat sedikit maka akan banyak peluang penting yang terlewatkan.

Untuk itu, saya selalu berusaha untuk menghargai waktu yang ada, makanya ketika ada undangan atau janji bertemu dengan client ataupun teman, saya selalu berusaha untuk datang on time, karena saya tidak ingin membuat orang lain harus menunggu saya.

Tuesday, April 2, 2019

Ciptakan Gaya Hidup Sehat Bersama Vivomove HR



Berpenampilan menarik tentu menjadi impian banyak orang, ada banyak faktor yang bisa dilakukan untuk membuat penampilan semakin menarik. Salah satunya adalah dengan menambahkan aksesoris berupa jam tangan yang keren untuk mempermanis penampilan.

Namun bagi sebagain orang, kehadiran jam tangan saat ini bukan hanya menjadi bagaian dari fashion, tetapi jam tangan juga menjadi gengsi tersendiri bagi penggunanya. Makanya tidak heran banyak orang yang berlomba memberi jam bermerek hanya demi sebuah gengsi.

Monday, April 1, 2019

SYNRGY Hadir Untuk Majukan Startup




Tidak bisa dipungkuri, perkembangan teknologi dan internet yang berkembang pesat belakangan ini telah membuka banyak peluang bagi kehidupan masyarakat. Dan kemunculan perusahaan startup adalah salah satu contoh nyata buah dari perkembangan teknologi dan internet ini.

Bahkan Menurut data Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi bulan Oktober 2018 lalu menyebutkan bahwa jumlah startup di Indonesia kian bertambah setiap tahunnya. Tentu hal ini karena startup merupakan sebuah peluang yang bisa menjanjikan di era sekarang ini.